4 Hal Yang Harus Anda Ketahui Tentang Orgasme Wanita

4 Hal Yang Harus Anda Ketahui Tentang Orgasme Wanita - Setiap pasutri ( pasangan suami istri ) pasti menginginkan sebuah hubungan yang harmonis sampai akhir hayatnya. Didalam suatu rumah tangga pasti ada suka dan duka nya. Berbicara mengenai masalah hubungan intim diranjang, tentu orgasme merupakan hal yang tidak bisa dipisahkan. Orgasme sendiri adalah puncak kenikmatan dari hubungan intim, baik wanita maupun pria. Jika orgasme / puncak kenikmatan pada pria ditandai dengan ejakulasi, maka orgasme pada wanita berbeda dengan orgamse sang pria. Banyak juga wanita merasakan orgasme tanpa berhubngan intim, misalnya dengan merangsang payudara atau juga klitoris .

Dibawah ini beberapa hal mengenai orgasme wanita yang perlu anda ketahui :

1. Orgasme berberapa kali

Berbeda dengan para pria yang hanya orgasme cuma sekali, wanita bisa orgasme berkali-kali. Hal ini dikarenakan wanita tidak mempunyai refrakter setelah mencapai orgasme. Masa refrakter ialah masa di mana tubuh tak bisa merespon sebuah rangsangan.



2. Orgasme palsu

Tahukah anda bahwa ada sekitar 25% kaum hawa bisa memalsukan orgasme mereka ? Hal tersebut ini terjadi dikarenakan banyaknya faktor mulai dari mereka yang sebenarnya enggan berhubungan seks tetapi sungkan untuk menolak ajakan pasangan, terkadang juga mereka ingin segera menyudahi hubungan seks atau juga mereka tak ingin membuat pasangannya kecewa dengan kemampuan seksualnya.

3. Orgasme ketika olahraga

Banyak yang tidak mengetahui bahwa olahraga ternyata juga bisa membuat kaum wanita orgasme. Para ahli kesehatan menyebut kondisi seperti ini disebut dengan 'Coregasms'. Dan hal tersebut berlangsung tidak hanya pada saat olahraga saja, tetapi masa pemanasan atau masa pendinginan juga bisa membuat wanita orgasme.


4. Orgasme prematur

Jika seorang pria mengalami cepat keluar ( ejakulasi dini ), maka kaum wanita bisa mengalami hal serupa, atau biasa disebut orgasme prematur. Orgasme ini terjadi saat mereka sebenarnya tak ingin atau juga belum waktunya mereka untuk orgasme.


Demikianlah penjelasan mengenai 4 Hal Yang Harus Anda ketahui Tentang Orgasme Wanita. Semoga ulasan tersebut bermanfaat dan bisa menambah pengetahuan anda dalam a kesehatan tubuh.